Menjelang akhir Semester I, SMA Negeri 8 Tangerang akan menyelenggarakan Ulangan Umum Semester I. Rencananya, Ulangan Umum Semester I akan diselenggarakan pada tanggal 30 November 2012 - 7 Desember 2012. Ulangan Umum Semester I meliputi materi Semester I di setiap mata pelajaran, kecuali Seni Budaya English Conversation ( Kelas XI ).
Untuk Ulangan Umum Semester I kali ini, soal yang dipakai merupakan soal yang dibuat oleh Dinas P & K Kota Tangerang. Soal yang dipakai sama dengan semua SMA di Kota Tangerang. Soal ini disesuaikan dengan standar kurikulum di Kota Tangerang.
Ulangan Umum Semester I SMA Negeri 8 Tangerang dimulai pada tanggal 30 November 2012 dengan pelajaran Budi Pekerti. Penilaian Budi Pekerti dilakukan oleh guru Budi Pekerti SMA Negeri 8 Tangerang. Setelah pelajaran Budi Pekerti, Ulangan Umum Semester I SMA Negeri 8 Tangerang dilanjutkan dengan pelajaran - pelajaran lainnya hingga selesai pada tanggal 7 Desember 2012.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar